3WelcomeToMyWorld Pictures, Images and Photos

Sabtu, 24 November 2012

Gaya hidup dalam perilaku konsumen


Gaya Hidup
Gaya hidup menurut Sumarwan (2002) merupakan suatu pola konsumsi
yang menggambarkan pilihan seseorang dalam menggunakan waktu dan uang.
Pola hidup seseorang yang tergambarkan pada  activities, interest, dan  opinions
(AIO). Sumarwan (2004) menyebutkan salah satu contoh kategori dimensi AIO
yang dilihat dari pengukuran psikografik adalah  Activities/kegiatan (pekerjaan,
hobi, kegiatan social, liburan, hiburan, belanja). Interest/minat (keluarga, rumah,
mode,  media, rekreasi).  Opinions/pendapat (tentang diri mereka sendiri, isu-isu
sosial, bisnis, produk, budaya, ekonomi). Gaya hidup merupakan hasil
penyaringan dari aspek interaksi sosial, budaya, keadaan, dan hasil pengaruh
beragam variabel bebas yang terjadi di dalam keluarga (Diana 2006).
Hubungan antara gaya hidup dan konsep diri ditunjukan dalam penelitian
terbaru yang membandingkan berbagai kegiatan, minat, dan perilaku yang
berkaitan dengan gaya hidup antara mereka yang memiliki konsep diri bebas dan
saling tergantung. Konsep diri bebas lebih cenderung mencari pengalaman dan
kesenangan melalui perjalanan, olahraga, dan hiburan; menjadi pemimpin opini;
dan lebih memilih majalah dibandingkan TV. Konsep diri saling tergantung 12
cenderung lebih berurusan dengan rumah dan kegiatan serta hiburan yang
berkaitan secara domestik termasuk memasak di rumah.
Pengukuran untuk melihat seberapa besar gaya hidup mempengaruhi
terhadap individu menggunakan analisis psikografis. Analisis psikografis adalah
sebuah teknik yang menyelidiki bagaimana orang hidup, apa yang menarik minat
mereka, dan apa yang mereka sukai (Churchill Jr, Gilbert A 2005). Menurut Josep
Plumer (1974) dalam Kasali (2007), segmentasi gaya hidup mengukur aktivitasaktivitas manusia dalam hal sebagai berikut:
1. Bagaimana mereka menghabiskan waktunya
2. Minat mereka, apa yang dianggap penting di sekitrnya
3. Pandangan-pandangan baik terhadap diri sendiri maupun orang lain
4. Karakter dasar seperti tahap yang mereka lalui dalam kehidupan, penghasilan,
dan tempat tinggal mereka.

Sumber : http://repository.ipb.ac.id/bitstream/handle/123456789/54416/12ksa_BAB%20II%20Tinjauan%20Pustaka.pdf?sequence=3

Tidak ada komentar:

Posting Komentar